Jumat, 14 September 2018

menjaga perasaan orang lain itu, IBADAH.

Ada yang berseloroh, "Makanya nikah" atau " Kapan Nikah?" Pernyataan dan Pertanyaan yang tak semestinya terlontar itu, terkadang bisa menyakiti hati siapapun. 
karena jawabanya ialah " siapa manusia normal yang tak berkeinginan menikah ?"

mungkin  mereka pernah "HAMPIR" menikah. namun karena alasan tertentu , maka hal terserbut gagal terlaksana. misalnya "salah satu calon mempelai ada yang meninggal dunia" atau "salah satu calonnya ada yang tiba-tiba pergi begitu saja tanpa alasan yang jelas.''

sehingga pernyataan atau pertanyaan yang niat awalmu untuk bercanda, justru menjadi bom waktu untuk seseorang tersebut. kau membuatnya bersedih dengan hal yang tak semestinya. kau membuatnya berduka dengan pesta yang hampir terlaksana. 

PERCAYALAH....
menjaga perasaan seseorang itu juga termasuk salah satu IBADAH. lain kali, lain waktu, kau harus mampu memahami keinginan setiap manusia, tanpa perlu repot-repot memastikan fitrahnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar